Tuesday, April 10, 2012

Konsep Dasar Sistem Informasi Manajemen

Definisi - Definisi
• Definisi SIM menurut Gordon B. Davis
SIM adalah sistem manusia / mesin yang menyediakan informasi untuk mendukung operasi manajemen dan fungsi pengambilan keputusandari suatu organisasi
• Definisi SIM menurut George M. Scott
SIM adalah kumpulan dari interaksi sistem informasi yang menyediakan informasi baik untuk kebutuhan manajerial maupun kebutuhan operasi


Konsep Struktur Dasar SIM
1. Sistem informasi formal & non formal
2. Jaringan kerja informasi
3. Kebutuhan informasi tergantung pada fungsi operasi
4. Kebutuhan informasi tergantung pada tingkat kegiatan manajemen

Berdasarkan unsur pengoperasian, strukturnya ada 2 cara:
1. Kegiatan Manajemen
2. Fungsi Organisatoris

Struktur-Struktur SIM
A. Berdasarkan kegiatan manajemennya sbb :
1. Pengendalian Operasional
• Pengolahan transaksi
• Pengolahan laporan
• Pengolahan pertanyaan
2. Pengendalian manajemen
• Pelaksanaan yang direncanakan
• Perbedaan dari pelaksanaan yang direncanakan
• Alasan untuk perbedaan
• Analisis atas kepuasan
3. Perencanaan strategi
Perencanaan strategi mengembangkan strategi sebagai
sarana suatu organisasi untuk mencapai tujuannya

B. Berdasarkan fungsi organisatorisnya sbb :
1. Sub sistem pemasaran
2. Sub sistem produksi
3. Sub sistem logistik
4. Sub sistem personalia
5. Sub sistem keuangan dan akuntansi

Unsur-Unsur SIM
SIM berbasis komputer mengandung :
1. Personil
2. Perangkat Keras (Hardware)
3. Perangkat Lunak (Software)
4. Database
5. Prosedur

Comments
0 Comments

0 comments:

Post a Comment